Baca Juga
Anda menginginkan mobil tapi pesimis dengan penghasilan Anda perbulan? Anda ingin tahu tips dan cara menabung beli mobil dengan penghasilan perbulan Rp2.000.000,00? Jangan khawatir, Anda tentu tetap bisa membeli mobil dengan mengikuti tips berikut ini.
Ê
Simak Cara Mengatur Keuangan untuk Membeli Mobil Baru
Gunakan tips ini sebagai pedoman dan cara mengatur keuangan untuk membeli mobil baru. Tidak hanya memiliki persiapan matang, tapi menabung juga baiknya menjadi pertimbangan Anda. Simak ulasannya!
Ê
1. Tentukan Jenis Mobil
Pertama, yang perlu diperhatikan saat membeli mobil adalah jenis dan tipe mobil seperti apa yang Anda inginkan? Ini menjadi pertimbangan sebelum memilih kredit mobil. Pertimbangan yang satu ini berkaitan dengan kondisi finansial Anda.
Setelah menentukan jenis dan tipe mobil dan mengetahui harganya, Anda bisa pertimbangkan apakah kondisi finansial Anda cukup. Sebagai permulaan membeli mobil baru pertama Anda mungkin Anda bisa membeli kendaraan city car dibanding jenis-jensi kendaraan mewah yang lain. ÊApabila penghasilan perbulan Anda sebesar Rp2 juta, maka cobalah untuk mulai menghitung kemungkinan-kemungkinan yang lain, seperti pertimbangan membeli city car apabila penggunaan lebih banyak di dalam kota.Ê
Ê
City car umumnya menggendong mesin berkisar antara 1.000 cc hingga 1.500 cc, yang secara otomatis memberikan efisiensi dalam penggunaan bensin. Dengan efisiensi dalam penggunaan bensin ini nantinya akan membantu Anda menghemat uang untuk mengumpulkan biaya angsuran pada bulan-bulan berikutnya. Pertimbangan-pertimbangan seperti inilah yang perlu Anda lakukan sebelum menentukan jenis mobil yang hendak dibeli
Ê
2. Membuka Usaha Kecil untuk Menambah Pendapatan
Membuka usaha kecil dapat menambah pendapatan bisa menambah penghasilan yang digunakan untuk membeli mobil. Tak jarang pula banyak orang yang mencari peluang usaha kecil-kecilan untuk menambah penghasilan.
Ê
Misalnya saja, menjual makanan ringan, pulsa elektrik, hingga online shop. Ini tentu akan menambah tabungan Anda untuk membeli mobil. Salah satu yang perlu diperhatikan saat membeli mobil baru adalah Anda perlu memiliki dana lebih dari harga mobil.
Ê
3. Sisihkan Rp. 1 juta sampai 1,5 Juta
Cobalah untuk mulai menyisihkan pendapatan Anda sebesar Rp1 juta sampai Rp1.5 juta setiap bulannya. Konsistensi ini tentunya akan membantu Anda menabung beli mobil.
Ê
Dengan penghasilan perbulan sebesar Rp2 juta, Anda bisa menyisihkan untuk pengeluaran bulanan sebesar Rp500 ribu sampai Rp1 juta sementara sisanya digunakan untuk menabung membeli mobil.
Ê
4. Cari Pekerjaan Sampingan
Pekerjaan sampingan seperti freelance dapat menambah penghasilan Anda apabila dilakukan dengan waktu yang fleksibel. Anda juga bisa bekerja freelance untuk sebuah perusahaan sendiri. Ini tentu berbeda dengan bekerja sebagai karyawan di perusahaan.
Ê
Anda tetap dapat menentukan sendiri permintaan gaji bagi Anda dan pekerjaan mana yang akan Anda ambil. Jadi, Anda bisa memiliki tambahan uang untuk tabungan membeli mobil dengan pekerjaan sampingan Anda.
Ê
5. Simulasikan Rencana Anda
Hal yang perlu diperhatikan saat membeli mobil baru lainnya adalah simulasikan rencana Anda. Satu-satunya cara awal yang bisa dilakukan adalah menabung hingga mendapat uang muka Rp10 juta – Rp20 juta. Artinya dalam waktu 13 bulan Anda sudah memiliki uang yang cukup untuk membayar uang muka. Banyak lembaga pembiayaan yang menawarkan uang muka sangat terjangkau dengan cicilan maksimal sampai delapan tahun.
Ê
Terapkan cara-cara mengatur keuangan untuk membeli mobil baru di atas. Minimal, tips ini dapat membantu Anda mencari cara menabung membeli mobil dengan penghasilan Anda perbulan.
Jangan khawatir, Anda tetap bisa memiliki mobil dengan cara di atas karena itu merupakan hal yang perlu diperhatikan sebelum membeli mobil. Yang penting, Anda juga perlu berkomitmen untuk bisa mencapai target Anda tersebut
Ê
sumber : https://www.futuready.com/artikel/uncategorized/gaji-2-juta-bisa-beli-mobil-perhatikan-tips-dan-cara-menabung-berikut-ini/